Text
KIA Literatur Review : Asuhan Keperawatan Pada Pasien Status Asmatikus Dengan Terapi Pernafasan Buteyko
Latar Belakang: Status asmatikus merupakan suatu kondisi dimana terjadi serangan asma berat
yang tidak berespon terhadap pengobatan asma pada umumnya. Kondisi ini merupakan salah satu
kondisi kegawatan yang dapat mengancam nyawa pasien. Tujuan: menganalisis dan
menggambarkan asuhan keperawatan pada pasien Status asmatikus dengan terapi pernafasan
Buteyko. Hasil: dari literatur review ini menentukan bahwa intervensi ini bisa dilakukan hanya saja
ada beberapa yang harus dipertimbangkan. SWOT: (S) bebrapa kajian literatur terdahulu sudah
banyak yang membuktikan bahwa teknik pernafasan buteyko dapat menurunkan frekuensi serangan
asma (kekambuhan), (W) Penulis hanya mereview dari jurnal terdahulu, Sehingga analisa penulis
belum bisa dibuktikan secara langsung perkembangannya. (O) Mampu dilakukan tanpa efek
samping. (T) kurangnya edukasi atau pemahaman masyarakat terkait Teknik pernafasan Buteyko
ini.
KIA00411 | KIA/FK 2021 20317152 | Tersedia - Tidak Dapat Dipinjam |
Tidak tersedia versi lain