Text
KIA Literatur Riview : Asuhan Keperawatan Pada Pasien Tuberculosis Dengan Pemberian Intervensi Active Cycle Breathing Technique (Acbt) Terhadap Keluhan Sesak Nafas Pasien Tuberkulosis
Tuberculosis paru (TB) adalah jenis infeksi paru yang menyerang parenkim paru
dan menyebar melalui droplet. Gejala ditandai dengan batuk lebih dari 3 bulan,
nyeri dada, sesak napas. Karya ilmiah akhir ini bertujuan untuk meriview dan
menganalisa beberapa penelitian terdahulu mengenai active cycle breathing
thecnique yang mengalami masalah pernapasan. Hasil dari literatur riview ini
menentukan bahwa intervensi ini dapat dilakukan hanya saja ada beberapa yang
harus dipertimbangkan juga. Penulis membahas kelemahan dan kekuatan jurnal ini
dengan emnggunakan Analisa SWOT. Kekuatan (S) intervensi ini dapat
digunakan untuk mengurangi keluhan sesak napas, mengurangi produksi sputum,
meningkatkan nilai ekspansi toraks. Kelemahan (W) terapi ini sedikit sulit
dilakukan SOP untuk pasien yang mengalami penurunan kesadaran. Peluang (O)
mampu menjadi terapi non farmakologi untuk menurunkan sesak napas dan
produksi sputum. Hambatan/ ancaman (T) penulis belum melakukan terapi ini
secara langsung, penulis hanya meriview penelitian-penelitian yang sudah
dilakukan oleh peneliti sebelumnya.
KIA00434 | KIA/FK 2021 20317032 | Tersedia - Tidak Dapat Dipinjam |
Tidak tersedia versi lain