Text
KIA Asuhan Keperawatan Pada Lansia Dengan Penyakit Hipertensi Dengan Intervensi Manajemen Nutrisi (Pemberian Jus Mentimun) Terhadap Ketidak Efektifan Pemeliharaan Kesehatan Di Upt Puskesmas Karang Tengah Kota Tangerang
Latar belakang: Hipertensi adalah sebagai peningkatan tekanan darah sistolik
sedikitnya 140 mmHg atau tekanan diastolik sedikitnya 90 mmHg.1 dari 3 orang
di dunia terdiagnosis hipertensi. Salah satu penanganan hipertensi adalah dengan
tindakan non farmakologi yaitu dengan Pemberian terapi komplementer
(pemberian jus mentimun), Mentimun mempunyai sifat diuretik yang terdiri dari
90% air, sehingga mampu mengeluarkan kandungan garam di dalam tubuh.
Mineral yang kaya dalam buah mentimun mampu mengikat garam dan
dikeluarkan lewat urin.
Metode: Studi kasus dengan memberikan Asuhan Keperawatan Kepada Ny.E .
Hasil: Setelah dilakukan Asuhan Keperawatan selama 4 hari pada Ny. E
menunjukkan adanya penurunan Tekanan Darah dari 160/100 mmHg menjadi
130/80 mmHg yang berarti bahwa jus mentimun efektif untuk penurunan tekanan
darah pada penderita hipertensi.
KIA00409 | KIA/FK 2021 20317071 | Tersedia - Tidak Dapat Dipinjam |
Tidak tersedia versi lain