Text
KIA Asuhan Keperawatan Lansia Pada Pasien Dengan Peningkatan Kadar Asam Urat Melalui Pemberian Intervensi Kompres Hangat Jahe Merah Untuk Mengurangi Tingkat Nyeri
Latar Belakang : Gout arthritis atau sering dikenal masyarakat dengan sebutan
asam urat merupakan masalah degeneratif yang menyerang persendian dan paling
sering dijumpai di masyarakat terutama pada lansia. Seringkali ditemukan keluhan
nyeri sendi pada penderita asam urat, cara untuk mengatasi nyeri yaitu dengan
kompres hangat jahe merah. Tujuannya untuk mengurangi rasa nyeri dan
melancarkan peredaran darah. Metode : Studi kasus dengan melakukan asuhan
keperawatan pada Ny.S yang berusia 60 tahun dengan keluhan nyeri sendi. Hasil :
Berdasarkan studi kasus yang dilakukan penulis selama 7 hari didapatkan nyeri
sendi akibat peningkatan asam urat berkurang dari nyeri skala 5 menjadi skala 1.
Kesimpulan : Pemberian kompres hangat jahe merah yang dilakukan secara rutin
dapat menghambat sintesis prostaglandin sehingga mampu mengurangi rasa nyeri
sendi atau ketegangan otot karena mengandung olerasin yaitu gingerol, zingeron
dan shogaol.
KIA00378 | KIA/FK 2021 20317043 | Tersedia - Tidak Dapat Dipinjam |
Tidak tersedia versi lain