Skripsi Hubungan Tingkat Pengetahuan Dan Upaya Pencegahan Dengan Penyakit Skabies Pada Siswa Madrasah Aliyah Darunna'Im Di Desa Kalanganyar Lebak Banten
"Latar Belakang : Kudis (Scabies) adalah penyakit kulit yang disebabkanioleh.parasit skabies Sarcoptes scabei, ditandai dengan pruritus nocturnal dan menyerang sekelompok orang dengan kecenderungan kulit tipis, hangat, dan lembab. Berdasarkan data skabies dari Badan Kesehatan Santri dan Mahasiswa (BKSM) di podok Darunna?im terdapat 30 siswa yang sudah terpapar penyakit scabies. Berdasarkan hasil survey di Pondok Pesantren Modern Darunna?im terdapat 10 siswa masih belum tahu tentang penyakit skabies dan masih banyak faktor perilaku siswa yang belum tahu untuk mencegah terjadinya penyakit skabies. Tujuan Penelitian ini untuk mengetahui hubungan tingkat pengetahuan dan upaya pencegahan dengan penyakit skabies pada siswa Madrasah Aliyah Darunna?im. Metode Penelitian ini akan menggunakan metode kuantitatif dengan desain penelitian Cross Sectional. Populasi dari penelitian ini sebanyak 275 siswa yang telah dihitung menggunakan rumus slovin menjadi 138 siswa. Hasil Penelitian: pada hasil ini menggunakan uji Chi Square P-Value 0,000 < 0,05 terdapat hasil signifikan antara hubungan tingkat pengetahuan dan upaya pencegahan dengan penyakit skabies pada siswa Madrasah Aliyah Darunna?im. Kesimpulan: Tingkat pengetahuan diketahui dari 138 responden Baik sebanyak 59 responden (42,8%) dan Kurang sebanyak 79 (57,2%).
"
SKR00018 | SKR/FK 2023 19216097 | Tersedia - Tidak Dapat Dipinjam |
Tidak tersedia versi lain