Skripsi Hubungan Tingkat Pengetahuan Tentang Cuci Tangan Dengan Perilaku Mencuci Tangan Pada Keluarga Pasien Di Ruang Tulip Rumah Sakit Kanker Dharmais
Latar Belakang: Pencegahan infeksi nosokomial di rumah sakit tergolong sulit, khususnya dalam mencegah terjadinya infeksi silang dari atau kepada orang yang berkunjung ke rumah sakit. Mencuci tangan merupakan metode terbaik untuk mencegah transmisi mikroorganisme..Tujuan penelitian: Untuk mengetahui hubungan tingkat pengetahuan tentang cuci tangan dengan perilaku mencuci tangan pada keluarga pasien. Metode penelitian: Deskriptif korelasional dengan pendekatan cross sectional. Hasil : Hasil analisis univariat menunjukkan keluarga pasien di Ruang Tulip RS Kanker Dharmais sebagian besar memiliki pengetahuan yang baik tentang cuci tangan (71,2%), dan hampir sebagian besar berperilaku baik dalam melakukan cuci tangan (59,6%). Hasil analisis bivariat menunjukkan ada hubungan yang signifikan antara pengetahuan dengan perilaku cuci tangan pada keluarga pasien di Ruang Tulip RS Kanker Dharmais (p value : 0,000).Kesimpulan dan Saran: Diharapkan pihak RS lebih ketat dalam melakukan pengawasan protokol kesehatan pencegahan infeksi nosokomial, khususnya perilaku cuci tangan pada pengunjung rumah sakit.
SKR00015 | SKR/FK 2023 19216259 | Tersedia - Tidak Dapat Dipinjam |
Tidak tersedia versi lain