Skripsi Hubungan Pola Asuh Orang Tua Dengan Prestasi Belajar Pada Siswa Kelas Iv Di Sdn Gudang Kecamatan Tigaraksa
Orang tua memiliki tanggung jawab terhadap anaknya dalam hal pendidikan. Perhatian orang tua baik moril maupun materil merupakan salah satu faktor yang meningkatkan semangat belajar anak. Dengan semangat belajar anak maka keberhasilan belajar anak yang baik dapat dicapai di sekolah. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan pola asuh orang tua dengan prestasi belajar siswa kelas IV di SDN Gudang Kecamatan Tigaraksa. Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini yaitu survei analitik dengan pendekatan cross sectional. Teknik sampel yang digunakan adalah total sampling. sampel pada penelitian ini berjumlah 99 responden. analisis data menggunakan chi square.Hasil penelitian yang dilakukan di SDN Gudang Kecamatan Tigaraksa, bahwa ada hubungan pola asuh orang tua dengan prestasi belajar anak dengan p-value sebesar (0,042).Pola asuh orang tua yang baik akan berdampak besar pada prestasi belajar anak.
SKR00134 | SKR/FK 2023 19216189 | Tersedia - Tidak Dapat Dipinjam |
Tidak tersedia versi lain