Skripsi Pengaruh Pemberian Kompres Hangat Kayu Manis Terhadap Skala Nyeri Sendi Pada Lansia Penderita Asam Urat Di Kp. Cikoneng Girang
"Pendahuluan: Asam urat adalah gangguan metabolisme purin yang ditandai oleh
peningkatan kadar asam urat dalam tubuh. Kondisi ini merupakan penyakit degeneratif
yang paling sering mempengaruhi persendian, khususnya pada populasi lanjut usia.
Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dampak pemberian kompres hangat
kayu manis dalam menurunkan tingkat nyeri sendi pada individu yang menderita asam urat
di Kampung Cikoneng Girang. Desain Penelitian: Penelitian ini mengadopsi pendekatan
kuasi-eksperimental dengan menggunakan desain penelitian pre-post test kontrol satu
kelompok. Analisis statistik yang diterapkan dalam penelitian ini mencakup Uji paired t-
test dan Uji normalitas menggunakan metode Shapiro-Wilk. Selain itu, peneliti juga
memanfaatkan Uji Wilcoxon signed-rank test, yang merupakan metode statistik non-
parametrik, untuk mengolah data dalam penelitian ini jika data tidak terdistribusi secara
normal. Teknik Sampel: Metode total sampling digunakan dalam pengambilan sampel
dengan jumlah sampel sebanyak 32 responden. Hasil: Hasil penelitian menunjukkan bahwa
sebelum melakukan intervensi kompres hangat kayu manis pada lansia di Kampung
Cikoneng Girang Kabupaten Tangerang, rata-rata tingkat nyeri sendi adalah 4,13. Setelah
pemberian intervensi tersebut, rata-rata tingkat nyeri sendi menurun menjadi 2,22.
Kesimpulan: Pemberian kompres hangat kayu manis memiliki pengaruh signifikan pada
tingkat nyeri sendi lansia di Kampung Cikoneng Girang Kabupaten Tangerang, dengan p-
value sebesar 0,000. Hal ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh positif dan signifikan
dari pemberian kompres hangat kayu manis terhadap skala nyeri sendi pada lansia di
Kampung Cikoneng Girang."
SKR00206 | SKR/FK 2023 19216195 | Tersedia - Tidak Dapat Dipinjam |
Tidak tersedia versi lain