Skripsi Hubungan Pengetahuan Dan Peran Keluarga Terhadap Kejadian Decubitus Pada Pasien Stroke Di Rsud Malingping
Stroke adalah masalah kesehatan yang terjadi akibat gangguan fungsi otak fokal (global), dimana gejala yang timbul berlangsung selama 24 jam atau lebih tanpa adanya penyebab lain selain vaskuler Ketidakmampuan keluarga serta keterbatasan peran keluarga tentang perawatan pada pasien stroke menjadi penyebab terjadinya ulkus dekubitus. Dampak yang muncul akibat dekubitus antara lain dampak terhadap kondisi fisik, sosial, psikologis, finansial, dampak yang diakibatkan dari gejala dekubitus, dan dampak terhadap kesehatan secara umum. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui Hubungan Pengetahuan dan Peran Keluarga Terhadap Kejadian Decubitus pada Pasien Stroke di RSUD Malingping 2022. Jenis penelitian yang di lakukan menggunakan metode studi korelasional dengan pendekatan secara potong lintang (cross sectional). Tehnik pengambilan sempel dalam penelitian ini menggunakan teknik pendekatan total sampling sebanyak 65 responden. Hasil penelitian ini diuji dengan Uji Spearman dan menunjukkan untuk pengetahuan keluarga diperoleh p-value adalah 0,002 dan untuk peran keluarga diperoleh p-value adalah 0,014 ini berarti lebih kecil dari nilai ? 0,05 (p < 0,05), sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat Hubungan Pengetahuan dan Peran Keluarga Terhadap Kejadian Decubitus pada Pasien Stroke di RSUD Malingping.
SKR00309 | SKR/FK 2022 18215259 | Tersedia - Tidak Dapat Dipinjam |
Tidak tersedia versi lain