Skripsi Literature Review: Hubungan Pola Asuh Orang Tua Yang Bekerja Terhadap Keberhasilan Toilet Training Pada Anak Di Usia Toddler
"Pendahuluan:Orang tua bekerja dengan menggunakan waktu yang biasa dimanfaatkan bersama anak, akan semakin membatasi waktu yang dapat digunakan bersama-sama dengan keluarga. Keluarga hanya dapat berkumpul pada hari libur meski terkadang pemanfaatan dari waktu-waktu tersebut sering tidak efektif untuk menjalin kebersamaan, sehingga anak kehilangan pola asuh orang tua (Suryanda, 2018).
Tujuan: Penelitian ini untuk mengetahui pentingnya peran orang tua dalam terlaksananya toilet training.
Metode Penelitian: Menggunakan metode literature review dengan kriteria PICO dan pencarian artikel diperoleh melalui situs pencarian online yaitu melewati situs perpustakaan Indonesia dan pencarian menggunakan berupa google scholar, scien direct, dan willey. Hasil terdapat.
Hasil Literature Review: Hasil dari telaah literatur ini menunjukkan bahwa pola asuh orang tua yang bekerja terhadap keberhasilan toilet training pada anak usia toddler berpengaruh pada keberhasilannya. Oleh karena itu, perhatian orang tua sangat dibutuhkan untuk terlaksananya toilet training.
Kesimpulan:Sebagian besar orang tua tahu tentang pentingnya toilet training pada anak, dan kebanykan dari orang tua mengajarkan anaknya dengan pola asuh demokratis sehingga anak tidak merasa tertekan dan terpaksa saat melakukannya. Pola asuh yang demokratis dipengaruhi oleh umur, usia, Pendidikan, sosial, dan pekerjaan. "
SKR00304 | SKR/FK 2022 18215119 | Tersedia - Tidak Dapat Dipinjam |
Tidak tersedia versi lain