Skripsi Perbedaan Tingkat Kecemasan Dan Faktor Yang Mempengaruhi Pada Pasien Laki-Laki Dan Perempuan Dengan Ulkus Diabetikum Di Rumat Cipondoh
Latar Belakang: Diabetes merupakan penyakit yang dapat menimbulkan banyak komplikasi, salah satunya yaitu ulkus diabetikum. Apabila tidak segera ditangani dengan baik maka akan menyebabkan infeksi dan berujung pada tindakan amputasi bahkan kematian, sehingga membuat penderita mengalami kecemasan. Metode: Jenis penelitian ini adalah deskriptif analitik, dengan pendekatan cross sectional, teknik consecutive sampling dengan jumlah responden 142 responden yang mengalami ulkus diabetikum di Rumat Cipondoh. Uji statistik yang digunakan adalah Uji T Test Independent. Hasil: Hasil penelitian menunjukan bahwa yang mengalami kecemasan pada penderita ulkus diabetikum kategori ringan (16,9%), sedang (60,6%), dan berat (22,5%). Hasil analisis uji T Test Independent, diperoleh nilai p-value 0,001 > 0,05, yang artinya terdapat perbedaan antara tingkat kecemasan terhadap laki-laki dan perempuan yang menderita ulkus diabetikum. Kesimpulan: Perempuan dengan ulkus diabetikum lebih banyak mengalami kecemasan dibandingkan laki-laki.
SKR00408 | SKR/FK 2022 18215154 | Tersedia - Tidak Dapat Dipinjam |
Tidak tersedia versi lain