Skripsi Pengaruh Pemberian Aromaterapi Kayu Manis Terhadap Derajat Dismenore Pada Usia Remaja Di Desa Sukamantri Tangerang
Latar Belakang, Dismenore menjadi penyebab umum dari absennya seseorang di kantor dan sekolah untuk pergi ke dokter, yang mana hal ini menyebabkan penurunan performa di pekerjaan dan belajar. Meskipun dismenore tidak mengancam hidup, tapi hal ini bisa berefek pada kualitas hidup, aktivitas remaja dapat terganggu akibat dismenore sehingga tidak dapat melakukan kegiatan, hal ini dapat mengganggu kegiatan belajar remaja di sekolah. Tujuan Penelitian, penelitian ini untuk mengetahui pengaruh pemberian aromaterapi kayu manis pada usia remaja. Metode Penelitian menggunakan metode Kuantitatif dengan desain penelitian Pre Eksperimen. , populasi dalam penelitian berjumlah 150 remaja dengan usia (15-21 tahun) dan remaja yang mengalami dismenore atau nyeri haid Di Desa Sukamantri Tangerang sebanyak 30 responden. Teknik pengambilan sampel dengan metode purposive. Instrumen yang digunakan berupa lembar kuesioner dan pemberian intervensi. Hasil Penelitian analisa data nilai rata-rata yaitu, pretest 3,3667% , sedangkan posttest mengalami penurunan nilai rata-rata yaitu 1,9667%. Artinya dapat pengaruh pemberian aromaterapi kayu manis pada remaja yang mengalami Dismenore. Saran, hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi pilihan alternatif untuk pengobatan bagi yang mengalami dismenore atau nyeri haid dengan obat tradisional selain dengan menggunakan obat kimia.
SKR00502 | SKR/FK 2021 17214144 | Tersedia - Tidak Dapat Dipinjam |
Tidak tersedia versi lain