Skripsi Hubungan Pengetahuan Masyarakat Terhadap Kesiapsiagaan Menghadapi Covid 19 Di Masyarakat Desa Tanjakan Rt.08/Rw.03 Rajeg Tangerang Tahun 2021
Latar Belakang: Saat ini Covid-19 menjadi perhatian utama dunia. Cepatnya penyebaran penyakit disertai penambahan kasus yang masih terus melonjak, termasuk di Indonesia. Sedangkan untuk di Kecamatan Rajeg termasuk salah satu 10 penyumbang terbesar angka kejadian covid-19 dengan angka 247 kasus, 10 kasus masih dalam perawatan, 2 kasus dalam isolasi, 231 kasus dinyatakan sembuh dan 2 kasus dinyatakan meninggal. Tujuan: untuk mengetahui hubungan pengetahuan masyarakat terhadap kesiapsiagaan menghadapi Covid-19 di masyarakat Desa Tanjakan RT.008/RW.003 Rajeg Kabupaten Tangerang Tahun 2021. Desain penelitian: menggunakan metode survey analitik dengan pendekatan cross sectional. Sampel diambil dengan menggunakan rumus Slovin dengan jumlah sampel sebanyak 134 responden. Pengambilan sampel menggunakan tehnik purposive sampling. Penelitian ini menggunakan analisis univariat dan bivariat dengan uji Chi Square. Hasil: berdasarkan analisis univariat didapat dari 134 responden mayoritas dengan kesiapsiagaan menghadapi Covid 19 yang kurang sebesar 56,7% dan untuk pengetahuan mayoritas dengan pengetahuan kesehatan kurang sebesar 50,7%. Untuk analisis bivariat dengan uji chi square didapat hubungan antara pengetahuan kesehatan masyarakat terhadap kesiapsiagaan menghadapi Covid-19, terbukti dari hasil uji statistik P Value 0,000 dengan nilai OR 4,920. Kesimpulan yang diperoleh adanya hubungan antara pengetahuan kesehatan masyarakat terhadap kesiapsiagaan menghadapi Covid-19. Saran: diharapkan dinas kesehatan lebih mensosialisasikan lagi apa itu Covid-19, cara pencegahan dan cara mengatasinya hingga ke lapisan masyarakat yang terdalam. Sehingga timbul kesadaran diri pada masyarakat tentang physical distancing juga pembatasan sosial.
SKR00550 | SKR/FK 2021 17214093 | Tersedia - Tidak Dapat Dipinjam |
Tidak tersedia versi lain