Skripsi Hubungan Pola Asuh Orang Tua Dengan Tingkat Perkembangan Anak Usia 4-6 Tahun Di Rw 01 Permata Balaraja Kabupaten Tangerang
Latar belakang: Perkembangan yang dialami seorang anak merupakan rangkaian perubahan yang teratur dari satu tahap ke tahap lainnya. Pengembangan ke tahap selanjutnya dari pengembangan secara keseluruhan. Orang tua merupakan alat bagi anak untuk beradaptasi dengan lingkungan, memahami dunia di sekitarnya dan pola umum kehidupan sosial di lingkungan tersebut. Hal ini dikarenakan orang tua merupakan basis pertama pembentukan karakter anak. Terbentuknya pola asuh orang tua sangat berkaitan dengan kepribadian anak sebagai orang dewasa Tujuan: Mengetahui hubungan pola asuh orang tua dengan tingkat perkembangan anak usia 4-6 tahun. Metode: Teknik pengambilan sampling dalam penelitian ini menggunakan purposive sampling, sampel penelitian masyarakat yang hadir berjumlah 105 responden. Hasil: hasil uji chi-square Hubungan antara pola asuh orang tua dengan pencegahan tingkat perkembangan anak usia 4-6 tahun p-value = 0,011 < 0,05 artinya ada hubungan bermakna antara pola asuh orang tua dengan tingkat perkembangan anak usia 4-6 tahun. Kesimpulan dan saran: Hasil penelitian ada hubungan bermakna antara pola asuh orang tua dengan tingkat perkembangan anak usia 4-6 tahun. Diharapkan bagi orang tua agar dapat mengetahui lebih dalam mengenai perkembangan anak usia 4-6 tahun sehingga dapat memberikan stimulus yang tepat dalam setiap tahap perkembangan sang anak
SKR00521 | SKR/FK 2021 17214008 | Tersedia - Tidak Dapat Dipinjam |
Tidak tersedia versi lain