Text
Skripsi Pengaruh Edukasi Gizi Seimbang Melalui Media Poster Leaflet Dan Permainan Index Card Match Terhadap Perubahan Tingkat Pengetahuan, Sikap Dan Perilaku Gizi Seimbang
Pendahuluan: Anak-anak Indonesia belum menunjukkan sikap kritis dan hati-hati saat
memilih makanan mereka. Oleh karena itu, anak-anak di sekolah dasar harus dididik
lebih banyak tentang nutrisi melalui pendidikan Pedoman Gizi Seimbang (PGS).
Tujuan: Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh edukasi gizi seimbang
melalui media poster, leaflet dan permainan index card match terhadap perubahan
tingkat pengetahuan, sikap dan perilaku gizi seimbang. Desain Penelitian: Jenis
penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan menggunakan desain penelitian
quarsi eksperimental one grup pre-test post-test without control yaitu metode
penelitian yang dalam pelaksanaannya menggunakan test awal (pre-test) dan tes akhir
(post-test) tanpa adanya kelompok kontrol atau pembanding. Tehnik Sampel: Sampel
jenuh atau total sampling. Jumlah Sampel: 50 orang. Analisa Data:Analisa data
menggunakan Uji Wilcoxon. Hasil dan Kesimpulan: Berdasarkan dari hasil Uji
Wilcoxon menunjukan gambaran pengetahuan (Asymp.sig = 0,000), sikap (Asymp.sig
= 0,000) dan perilaku (Asymp.sig = 0,000) yang artinya bahwa ada pengaruh
pendidikan gizi seimbang melalui media poster leaflet dan permainan index card match
terhadap perubahan tingkat pengetahuan, sikap dan perilaku gizi seimbang. Perlu
adanya promosi gizi seimbang yang berkelanjutan untuk meningkatkan pengetahuan,
sikap dan perilaku gizi seimbang di sekolah yang optimal.
SKR00691 | SKR/FK 2024 20217010 | Tersedia - Tidak Dapat Dipinjam |
Tidak tersedia versi lain