Text
KIA Asuhan Keperawatan Keluarga Tahap Lanjut Usia Pada Ibu N Dengan Intervensi Kompres Hangat Jahe Dan Air Rebusan Jahe Terhadap Penurunan Nyeri Asam Urat
Latar Belakang: Usia lanjut (lansia) dapat dikatakan sebagai tahap akhir dari perkembangan hidup manusia. Lansia adalah kelompok umur pada manusia yang telah memasuki tahap akhir dari proses kehidupanya. Penyakit asam urat adalah salah satu contoh penyakit degeneratif yang sangat mengganggu kualitas hidup seseorang. Penyakit asam urat adalah gangguan metabolik yang ditandai dengan meningkatnya konsentrasi asam urat (hiperuresemia). Tujuan: Asuhan Keperawatan Keluarga Ibu N Tahap Perkembangan Usia Lanjut Dengan Intervensi Kompres Hangat Jahe dan Air Rebusan Jahe Terhadap Penurunan Nyeri Asam Urat Di Desa Sangiang. Metode: Melakukan asuhan keperawatan dengan Intervensi Kompres Hangat Jahe dan Air Rebusan Jahe selama 4 hari Hasil: berdasarkan studi kasus kelolaan didapatkan melakukan intervensi kompres hangat jahe dan air rebusan jahe memiliki pengaruh terhadap penurunan nyeri asam urat dengan pemantauan 4 hari dari skala 5 sampai 1 skala.
KIA00544 | KIA/FK 2024 23030151 | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain