Text
KIA Asuhan Keperawatan Pada Pasien Diabetes Melitus Tipe Ii Dengan Intervensi Terapi Senam Kaki Diabetes Dalam Upaya Penurunan Kadar Gula Darah Di Rumah Sakit An-Nisa Kota Tangerang
Latar Belakang: Latihan fisik pada pasien dengan diabetes melitus sering kali diabaikan oleh pemberi pelayanan kesehatan. Pada prosesnya pemberian asuhan hanya berfokus pada pemberian farmakologi dan juga pengaturan pola diet. Tujuan: Untuk menganalisis efektivitas senam kaki diabetes terhadap penurunan kadar gula darah. Metode: Penelitian ini menggunakan pre experimental one shoot study case pre and post test design dengan penerapan intervensi terapi senam kaki diabetes melitus dilakukan 1 kali dalam sehari selama 3 hari dengan durasi 25 menit. Penelitian ini dilakukan dengan kriteria: diagnosa diabetes melitus tipe II, masalah ketidakstabilan kadar glukosa darah, bersedia menjadi responden dan tanpa ulkus dikaki. Hasil: Studi kasus pengkajian pada pasien didapatkan data sebelum dilakukan senam kaki diabetes gula darah pasien 286 mg/dl. Setelah dilakukan senam kaki diabetes selama 3 hari terjadi penurunan gula darah menjadi 176 mg/dl. Kesimpulan: Penerapan terapi senam kaki diabetes ini dapat memberikan pengaruh dalam upaya penurunan kadar gula darah.
KIA00579 | KIA/FK 2024 22030089 | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain